London - Badan Tenaga Atom Internasional alias IAEA baru saja merilis laporan mengenai aktivitas nuklir Iran. Laporan itu semakin meningkatkan spekulasi serangan Israel ke Iran guna menghentikan program nuklirnya.
Bahkan menurut seorang pejabat senior Kementerian Luar Negeri Inggris, Israel akan mencoba menyerang pembangkit-pembangkit nuklir Iran paling cepat bulan Desember atau awal tahun 2012 mendatang dengan dukungan logistik dari Amerika Serikat.
Menurut pejabat senior Inggris yang minta dirahasiakan namanya itu, para menteri Inggris telah diberitahu mengenai kemungkinan aksi militer Israel tersebut.
"Kami perkirakan itu akan terjadi paling cepat saat Natal atau di awal-awal tahun baru," kata pejabat tersebut seperti dilansir Daily Mail, Kamis (10/11/2011).
Para pejabat Inggris yakin, Presiden AS Barack Obama akan terpaksa mendukung Israel atau berisiko kehilangan dukungan vital Yahudi-Amerika dalam pemilihan presiden AS mendatang.
Belum lama ini, sumber-sumber Kementerian Pertahan n Inggris mengkonfirmasi bahwa rencana kontingensi telah disusun jika Inggris nantinya memutuskan untuk mendukung aksi militer terhadap Iran.
DETIK
Bahkan menurut seorang pejabat senior Kementerian Luar Negeri Inggris, Israel akan mencoba menyerang pembangkit-pembangkit nuklir Iran paling cepat bulan Desember atau awal tahun 2012 mendatang dengan dukungan logistik dari Amerika Serikat.
Menurut pejabat senior Inggris yang minta dirahasiakan namanya itu, para menteri Inggris telah diberitahu mengenai kemungkinan aksi militer Israel tersebut.
"Kami perkirakan itu akan terjadi paling cepat saat Natal atau di awal-awal tahun baru," kata pejabat tersebut seperti dilansir Daily Mail, Kamis (10/11/2011).
Para pejabat Inggris yakin, Presiden AS Barack Obama akan terpaksa mendukung Israel atau berisiko kehilangan dukungan vital Yahudi-Amerika dalam pemilihan presiden AS mendatang.
Belum lama ini, sumber-sumber Kementerian Pertahan n Inggris mengkonfirmasi bahwa rencana kontingensi telah disusun jika Inggris nantinya memutuskan untuk mendukung aksi militer terhadap Iran.
DETIK
No comments:
Post a Comment
DISCLAIMER : KOMENTAR DI BLOG INI BUKAN MEWAKILI ADMIN INDONESIA DEFENCE , MELAINKAN KOMENTAR PRIBADI PARA BLOGERSISTA
KOMENTAR POSITIF OK